Cari Blog Ini

Konser Hadroh Alfatir Banjarsari Ciamis 27 Januari 2015

Rabu, 28 Januari 2015

Hadroh Alfatir - Tepatnya tanggal 27 Januari 2015 kami melakukan konser hadroh di Kampung Karangmulya, Desa Langkapsari, Kecamatan Banjar Sari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.

Pada waktu itu kami tampil di sebuah acara pernikahan Kang Anjar sama Neng Yusi. Barokallohu laka, Wabaroka Alaika Wajama'a Bainakuma fii khoir. Amien!

Kami on the stage dari jam 07.00 pagi sampai jam 11.00. Setelah Shalat Dzuhur kami kembali melantunkan lagu-lagu shalawat sekitar 30 menit selanjutnya kami istirahat hingga penampilan terakhir yaitu dari jam 20.00 sampai jam 23.00.

Pada penampilan tersebut hanya on the stage, di pagi hari mungkin kami hanya melantunkan shalawat sebelum acara seremonial pernikahan dan setelah selesai acara seremonial pernikahan hingga. Pada malam hari kami on the stage dari jam 20.00 hingga jam 23.00. Terselang diantara pengajian Tabligh yang bawakan oleh seorang muballigh dari pesantren Darul 'Ulum Petirhilir Ciamis Yaitu Kang Kholis Marwan. Setelah pengajian berakhir kami kembali melantunkan shalawat pamungkas hingga akhirnya acara selesai.

Selain melantunkan lagu-lagu sholawat, pada kesempatan tersebut sebagian kami juga melakukan penyambutan pengantin pria dengan Pagar Ayu, Melantunkan Ayat-ayat suci Al-Qur'an yang di bawakan oleh salah satu dari kami.

Berikut foto-foto sebelum tampil

Group Alfatir bersama Ust Asep Aen
Show di pagi hari sebelum kedatangan calon pengantin
Foto-foto pagar ayu
Pagar ayu ini di latih khusus oleh Ust. Asep Aen
Ust. Asep/ Ust. Ocen Pelatih Pagar Ayu
Konser di malam hari

Foto alam sekitar
Saat kami berada disana kami tidak lupa untuk melihat sejenak keindahan alam sekitar Kampung Karangmulya, Desa Langkapsari. Tempatnya sangat indah di hamparan sawah dan hunung yang hijau.
Sekian Konser Hadroh Alfatir Banjarsari Ciamis 27 Januari 2015.

Yang hendak mengundang kami silahkan hubungi kami di kontak
Lihat Selengkapnya
 

Most Reading

Katagori